Modul Ajar Matematika Kurikulum Merdeka SMK/MA Kelas X - Vektor
Capaian Pembelajaran
Di akhir fase E, peserta didik dapat melakukan operasi vektor dan mampu mengaplikasikannya pada permasalahan nyata. Pengetahuan dan keterampilan awal yang perlu dimiliki oleh peserta didik sebelum mempelajari modul ini adalah memahami tentang geometri bidang datar dan bangun ruang.
Profil Pelajar Pancasila
Setelah menyelesaikan pembelajaran ini diharapkan peserta didik dapat mengembangkan diri sesuai dengan profil pelajar pancasila, terutama dimensi beriman, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, bergotong royong, mandiri, dan bernalar kritis.
Target Peserta Didik
Peserta didik yang menjadi target:
- Peserta didik regular/tipikal : peserta didik mampu melakukan operasi penjumlahan, pengurangan dan perkalian vektor
- Peserta didik dengan kesulitan belajar: peserta didik mampu menghitung sudut antara dua vector.
- Peserta didik dengan pencapaian tinggi: peserta didik mampu menentukan proyeksi vektor
Tujuan Pembelajaran
- Peserta didik mampu memahami konsep vektor
- Peserta didik mampu melakukan penjumlahan vektor , pengurangan vektor dan perkalian vektor dengan bilangan skalar.
- Peserta didik mampu menghitung besar vektor
- Peserta didik mampu menghitung besar sudut antara dua vektor.
- Peserta didik mampu melakukan perkalian dua vektor
- Peserta didik mampu menentukan proyeksi Vektor
- Peserta didik mampu menyelesaikan masalah yang terkait dengan Vektor